YORKSHIRE - Setelah berkuasa, Partai Oposisi
Konservatif Inggris berencana untuk memperbolehkan umat Islam untuk
membangun lebih banyak sekolah-sekolah Islam untuk mengakomodasi
kebutuhan pendidikan agama mereka.
Sekolah negeri berbasis agama dapat dibangun di
Yorkshire oleh orang tua, masyarakat setempat atau kelompok agama di
bawah pemerintah konservatif.
Partai Konservatif yang dikenal juga dengan Partai
Tory ingin memberi kemudahan untuk orang tua, badan amal dan firma untuk
membangun sekolah Islam baru dalam memenuhi kebutuhan masyarakat
setempat.
"Kami ingin memenuhi hak-hak orang tua untuk
memberikan anak-anak mereka pendidikan agama yang sesuai dengan
kepercayaan Islam," Sekretaris Sekolah Shadow, Michael Gove kepada
Yorkshire Post pada hari Jum'at, 25 Juni.
Gove mengatakan kepada Yorkshire Post partai itu
akan menyambut penciptaan sekolah agama baru dan menerima bahwa
kebijakan tersebut dapat mengakibatkan peningkatan sekolah Islam negeri
yang didanai di wilayah Yorkshire barat.
"Kenyataannya adalah bahwa orang tua, yang ingin
dapat menyekolahkan anaknya ke sekolah Islam yang independen, dapat
mengirimkannya ke madrasah untuk belajar agama setelah sekolah."
Ada 400.000 siswa Muslim di Inggris, jumlah yang cukup besar dari minoritas Muslim yang hampir mencapai dua juta jiwa.
Minoritas Muslim Inggris hanya dilayani oleh tujuh
sekolah Islam sementara negara tersebut memiliki total sekitar 7000
sekolah agama yang mengajar hampir seperlima dari anak-anak sekolah
dasar dan 5 persen dari siswa sekolah menengah di Inggris.
Sebagian besar sekolah tersebut milik Gereja Inggris, Roman Katolik dan Kristen lainnya, melayani 1,7 juta murid.
Terdapat 37 sekolah Yahudi dan dua sekolah Sikh.
Gove mengatakan sekolah Islam yang baru akan
mendapatkan "Pemeriksaan Ketat" untuk menghormati nilai-nilai Inggris.
Sebagai tambahan, sekolah baru tersebut akan diharapkan untuk mengajar
sejarah Inggris.
"Kami ingin memenuhi hak-hak orang tua untuk
memberikan anak-anak mereka yang berbasis pendidikan agama sesuai dengan
kepercayaan Islam sementara pada saat yang sama memastikan bahwa
sekolah tersebut berjalan baik dan mempromosikan nilai-nilai Inggris
yang modern."
Dia mengatakan sekolah yang baru akan diawasi oleh
inspektur terlatih yang dapat dengan baik membedakan antara ajaran
moderat dan garis keras.
"(Hal ini akan memberikan) rasa bahwa kita semua
satu bangsa dan telah membuat sebuah pengorbanan tertentu bersama-sama
namun juga menikmati kebebasan tertentu bersama-sama."
Namun dia menepis ketakutan bahwa tindakan seperti itu dapat menyebabkan sikap ekstrimisme dan pemisahan di wilayah ini.
Rencana partai Tory ini berdasarkan sistem yang
digunakan di Swedia. Barry Sheerman, anggota parlemen Huddersfield dan
ketua Komisi Pemilih Pendidikan yang berpengaruh mengatakan bahwa
politisi harus waspada ketika membawa sistem dan kebiasaan dari negara
lain dalam sistem pendidikan.
Nick Seaton dari Kampanye untuk Pendidikan Nyata
yang berbasis di York menyambut baik rencana Partai konservatif
tersebut. Ia setuju dengan partai konservatif bahwa sekolah harus diatur
secara efektif dan tunduk pada pemeriksaan ketat dari Standarisasi
Dinas Pendidikan.
"Ada baiknya untuk membolehkan kelompok mengatur
sendiri sekolah untuk mendidik anak-anak sesuai dengan nilai-nilai
mereka sendiri, tetapi harus diatur secara efektif dan tunduk pada
pemeriksaan ketat dari Ofsted . "
Yang diizinkan untuk membuka sekolah Islam akan
mencakup yayasan amal, filanthropis, federasi sekolah yang telah ada,
koperasi dan kelompok-kelompok orang tua.