BUKARES, RUMANIA – Memanfaatkan perkembangan
teknologi untuk menyebarkan ajaran Islam yang sesungguhnya, Muslim
Rumania meluncurkan sebuah sekolah online untuk memberikan pelajaran
agama Islam di negara-negara Eropa tenggara.
"Ini merupakan sekolah online pertama yang memungkinkan kaum muda
Muslim Rumania untuk belajar ilmu agama Islam melalui dunia maya," ujar
Cherim Enghin, pendiri dan ketua Asosiasi Muslim Rumania, kepada Kantor
Berita IslamOnline.net.
Para murid mempelajari agama Islam selama dua tahun, termasuk Quran, Hadist, dan hukum Islam.
Kelas-kelasnya dibagi dalam tiga semester, dengan tiap semester membutuhkan waktu tiga bulan.
Para murid hanya perlu membayar uang pendaftaran sebesar 25 euro melalui situs sekolah ini, asociatiamusulmanilor
"Sekolah ini hadir untuk memenuhi tingginya permintaan dari para murid," ujar Bari Nerdin, ketua Asosiasi Pemuda Muslim Rumania.
Pendirinya mengatakan bahwa sekolah online ini bertujuan mengisi kekosongan institusi pendidikan Islam di negara tersebut.
"Rumania tidak memiliki sekolah atau universitas Islam yang memungkinkan kaum Muslim mempelajari ajaran Islam secara mendalam dan sistematis," ujar Enghin.
Terdapat sekitar 70.000 Muslim di Rumania, membentuk dua persen dari total 22 juta populasinya.
Sebagian besar dari populasi Muslim Rumania adalah komunitas etnis Tartar, Turki, atau Albania.
Para pemimpin Muslim mengatakan bahwa sekolah online ini juga bertujuan membentengi Muslim Rumania dari ideologi ekstremis.
"Banyak kaum muda Muslim yang mencari situs-situs asing untuk
mempelajari agama Islam, membuat mereka rentan terhadap ide-ide
ekstremis," ujar Enghin.
"Karena itu, sekolah ini memungkinkan generasi muda di Rumania dan di
luar negeri untuk mempelajari ajaran Islam melalui situsnya."
Nerdin sepakat akan hal itu.
"Sekolah ini menyediakan referensi Islam yang ilmiah dan moderat bagi kaum muda dalam bahasa mereka sendiri."
"Sekolah ini juga melindungi mereka dari pencarian subyek Islam secara acak di internet."
"Kurikulumnya sendiri membantu kaum muda untuk membangun sebuah
kepribadian Islami yang terintegrasi dan memainkan peran mereka dalam
masyarakat."
Nerdin, yang juga seorang pengajar di sebuah sekolah, mengatakan
bahwa mereka sedang berusaha memperoleh pengakuan resmi dari ulama
Rumania dan seluruh organisasi Muslim.
"Pengakuan itu akan memungkinkan para lulusan kami menjadi imam,
terutama karena banyak wilayah di Rumania yang tidak memiliki imam."